13 Ide Penataan Ruang Rumah Tanpa Sekat, Terlihat Luas dan Estetik
Ruang tanpa sekat merupakan cara yang bagus untuk memecah ruang dan juga dapat berfungsi ganda sebagai dekorasi. Meski tanpa sekat, dapat menggunakan beberapa pilihan, seperti gorden, rak buku besar dan lainnya. Tidak mesti menggunakan dinding sebagai penyekat antar ruangan, namun dengan mengubah tata letak ruangan, memberikan privasi ekstra dan memaksimalkan ruang penyimpanan juga bisa. Berikut beberapa ide penataan ruang rumah sekat yang dapat dijadikan inspirasi.
1. Ruangan Tanpa Sekat Tampak ModernMeski ruangan ini menggabungkan ruang tamu dengan ruang makan, namun dengan menempatkan dan memilih ukuran perabot dengan tepat membuat ruangan tampak nyaman. Pilihlah sofa yang tidak terlalu luas dengan warna yang tidak telalu mencolok. Begitupun denga meja dan kursi makan yang ukurannya tidak terlalu besar. Ruangan tanpa sekat dengan dominasi dua warna yaiti putih dan soft hijau muda membuat tampilan ruangan ini tampak modern.2. Ruangan Tanpa Sekat Dominasi PutihWarna cerah pucat atau warna netral sering kali menjadi pilihan untuk ruangan rumah tanpa sekat. Hal ini agar ruangan tampak luas. Pada gambar dalam satu ruangan menggabungkan ruang tamu, ruang santai dan dapur. Gunakan rak tanaman untuk memisahkan ruang tamu dan ruang santai. Kemudian lemari yang memiliki ukuran cukup tinggi sebagai pemisah ruang santai dengan dapur juga sebagai meja makan. Gunakan barang yang tidak membutuhkan tempat luas seperti sofa yang ukurannya tidak terlalu besar dan karpet dibagian ruang santai juga membantu ruangan tampak luas.3. Ruangan Tanpa Sekat Dengan Cat PinkRuangan ini menggabungkan kamar tidur dengan meja makan dan dapur. Dominasi warna pink yang dikombinasikan dengan warna putih bertujuan untuk membuat ruangan agar tidak terlihat sempit. Penataan ruang ini dengan lemari TV yang sejajar dengan ukuran kasur sebagai batas dari kamar tidur. Sebaiknya tempatkan meja makan dekat dengan dinding agar terdapat space antara kamar tidur dan meja makan. Di depan meja makan juga terdapat dapur yang dipisahkan dengan lemari kecil sebagai tempat penyimpanan barang yang diatasnya disimpan pot tanaman sebagai pemisah kedua tempat ini.4. Ruangan Tanpa Sekat Tampak LuasDominasi warna cerah dan soft pada ruangan tanpa sekat ini membuatnya terlihat lebih luas. Dalam penataan ruang sebaiknya ditempatkan di kedua sisi dinding yang berbeda. Misalnya saar menggabungkan ruang tamu dengan ruang makan. Tempatkan ruang tamu pada bagian kiri ruangan dan meja makan dibagian kanannya. Usahakan membeli sofa memanjang dan kursi serta meja makan ukuran yang tidak terlalu luas agar hemat ruangan. Di bagian depan meja makan ini terdapat dapur yang dipisahkan dengan lemari yang cukup besar.5. Ruangan Nyaman Tanpa SekatKarpet juga bisa menjadi barang yang digunakan sebagai pemisah ruangan tanpa sekat. Seperti pada gambar yang menggabungkan ruang makan dengan tempat kimpul keluarga. Luas meja makan hanya sebatas dengan karpet yang dihamparkan. Kemudian terdapat space dengan karpet yang dihamparkan pada bagian ruang keluarga. Dengan begitu, dapat dengan mudah mengetahui dua ruangan dalam satu area.6. Ruangan Tanpa Sekat Dengan Rak
Rak dengan ukuran yang cukup tinggi dan lebar dapat menjadi pilihan sebagai sekat yang digunakan dalam rumah. Dengan rak ini dapat memisahkan ruang tamu dengan ruang keluarga tempat menonton TV bareng. Dengan dominasi putih yang dikombinasikan dengan hijau membuat ruangan tanpak luas dan ceria.7. Gabungkan Ruang Tamu dan Ruang Santai
8. Ruangan Tanpa Sekat Warna Pastel
Warna pastel menjadi pilihan untuk rumah yabg sempit dan memutuskna untuk tidak menggu akan dinding sebagai sekat antar ruangan. Selain itu, sebagai pemisaha ntara ruang tamu dengan mdja makan dapat menggunakan rak besi. Pada ruang gamu selain satu sofa memanjang, gunakan dua buah sofa kecil sebagai tambahkan apabila sering memerima tamu dalam jumlah cukup banyak serta gunakan meja tamu kecil agar ruangan terlihat luas.9. Ruangan Tanpa Sekat Ramah Anak
Ruang tanpa sekat seringkali menggunakan rak besar sebagai pemisah ruangan. Namun jika mempunyai anak yang sedang aktif untuk berlari-lari dalam rumah hal ini akan mengganggu. Apalagi jika anak sedang penasaran mengambil segala sesuatu barang yang terlihat. Oleh karena itu, untuk memisahka ruang tamu dan ruang bermain dapat menggunakan rak versi mini dan berbahan kayu. Serta menggunalan karpet sebagai pemisah antar ruang.10. Gabungkan Ruang Santai dan Dapur
Ruangan ini menggabungkan ruang santai, meja makan serta dapur. Ruangan dengan ketinggian yang sama antara ruang santai dengan ruang makan dapat menciptakan transisi ruang yang mengalir lebih alami dan nyaman untuk dilihat.11. Ruangan Minimalis Tanpa Sekat
Rumah yang dibangun pada area yang tidak terlalu luas membuat konsep minimalis harua diterapkan. Penggunaan rak serta lemari menjadi solusi, karena selain sebagai tempat penyimpanan juga menjadi sekat yang membedakan dua ruangan dalam satu area. Seperti pada gambar lemari di dapur menjadi pemisah antara dapur dengan ruang tamu. Selain itu, tempat lampu yang cukup tinggi juga menjadi pembatas antara ruang tamu dengan meja kerja.12. Ruangan Tanpa Sekat Tampak Asri
Dinding yang dibuat berlekuk sebagai pembatas antara bagian dalam dan luar rumah juga bisa menjadi solusi rumah yang dibangun di area terbata. Sehingga pada bagian dalam tidak perlu lagi menggunakan dinding sebagai sekat antara ruangan. Dengan dinding seperti itu menciptakan kesan ruangan tertentu seperti pada gambar. Selain itu, dengan banyaknya tanaman hijau dalam pot menciptakan kesan asri dalam ruangan.13. Ruangan Tanpa Sekat Dengan Kombinasi Abu dan Putih
Warna abu dan putih seringkali jadi kombinasi yang cocok pada rumah yang berkonsep minimalis. Ruang tanpa sekat pada rumah minimalis ini tetap menarik untuk dihuni. Tempatkan ruang tamu dan ruang santai dibagian depan dan ruang dapur dibagian belakang. Tempatkan ruang tamu dibagian sisi kanan dan ruang santai dibagian sisi kiri pada bagian ruang depan untuk menciptakan dua area yang berbeda. Sementara dengan bagian belakang maka gunakan lemari yang cukup tinggi yang multifungsi, karena selain sebagai pemisah ruangan juga menjadi temoat penyimpanan perabotan dan meja makan.Itulah beberapa ide penataan ruang rumah tabpa sekat yang dapat dijadikan referensi. Apalagi saat membangun rumah dan memiliki budget yang tidak mencukupi maka ide penataan ruang tanpa sekat ini bisa menjadi solusi.
Posting Komentar untuk "13 Ide Penataan Ruang Rumah Tanpa Sekat, Terlihat Luas dan Estetik"
Posting Komentar